PortalYogya.com - Sosok Darminah dan Batara adalah tokoh yang misterius di film Pengabdi Setan 2: Communion.
Sejumlah teori beredar di media sosial tentang misteri sosok Darminah dan Batara dalam Pengabdi Setan 2: Communion besutan sutradara Joko Anwar.
Darminah dan Batara muncul pada akhir film Pengabdi Setan 2: Communion dalam sebuah foto di acara Konferensi Asia Afrika.
Baca Juga: Hebat! 10 Hari Tayang, Film Pengabdi Setan 2 Communion Lampaui Jumlah Penonton Film Pertamanya
"Di ending Darminah kan nyeletuk jadi sebenarnya kita tuh ada di pihak siapa?
Yang kemudian dibales sama Batara,kita ya di pihak kita," kata host Rasyid Harry dalam kanal YouTube Cine Crib.
Salah satu teori dari Rasyid Harry menyebutkan bahwa Darminah dan Batara adalah setan yang sebenarnya.
"Teori pertama gue menyebut bahwa mereka berdua adalah setan yang sesungguhnya," ujar Rasyid.
Baca Juga: Profil Salman Rushdie, Penulis Kontroversial Novel Ayat-Ayat Setan yang Ditusuk di Panggung
Rasyid kemudian mengungkapkan mengapa Batara dan Darminah tidak terlibat dalam peristiwa di film.
Kenapa Batara dan Darminah gak banyak campur tangan, gak berpartisipasi di klimaksnya, gak menghalangi Budiman, ya karena mereka bukan sosok yang pengen nampang," ujarnya.
Kemudian Rasyid juga memiliki teori kedua yang mengungkapkan bahwa Darminah dan Batara adalah wujud kebaikan dan kejahatan.
Baca Juga: Cek Fakta! Mengungkap Rahasia Dibalik KKA 1995 yang Dikaitkan dengan Pengabdi Setan 2 Communion
"Teori keduanya adalah Batara itu merupakan perwujudan kebaikan alias Tuhan atau Dewa sedangkan Darminah perwujudan keburukan, kejahatan, the real satan," ujar Rasyid.
"Mungkin buat gue Joko (Anwar) pingin ngasih perwujudan keseimbangan semacam Yin and Yang, bahwa hitam dan putih, kebaikan dan kejahatan itu memang harus eksis secara bersamaan demi dunia yang seimbang.
Artikel Terkait
Bagaimana Misteri tentang Dendam Ibu akan Terungkap di Pengabdi Setan 2 Communion? Joko Anwar Beberkan Hal Ini
Selain Rumah Susun di Jakarta, Salah satu Tempat Ini Juga Dijadikan Salah Satu Lokasi Syuting Pengabdi Setan 2
Totalitas! Joko Anwar Ungkap Fakta Menarik Dibalik Pembuatan Film Pengabdi Setan 2, Apa Saja ya?
Heboh! Ini Deretan Foto Jadul Diduga Milik AKP Rita Yuliana yang Disebut Sebagai Kekasih Gelap Ferdy Sambo
Skenario Ferdy Sambo Terbongkar, Keluarga Brigadir Joshua: Alangkah Kejamnya