PortalYogya.com - Penyebab kebakaran yang menghancurkan beberapa ruangan di Museum Nasional atau Museum Gajah masih dalam tahap penyelidikan.
Sejumlah rekaman CCTV telah diamankan untuk dianalisis.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin menyatakan perlunya pemeriksaan lebih mendalam terhadap rekaman CCTV.
"Kita masih harus mengkaji lebih lanjut karena rekaman CCTV yang tersedia masih belum sepenuhnya memperlihatkan titik api," ungkap Komarudin dalam pernyataannya pada Selasa (19/9/2023).
Baca Juga: Update 10 Ranking BWF World Tour 2023 Tunggal Putri 19 September 2023: Jorji Naik 3 Peringkat
Lebih lanjut, Komarudin menjelaskan bahwa sebagian rekaman CCTV tidak merekam seluruh kejadian kebakaran karena beberapa kabelnya terbakar dan rekaman terputus.
"Hanya terlihat warna merah di bagian belakang museum. Jadi itu hanya sebagai petunjuk awal. Titik api belum dapat dipastikan," katanya.
Sebelumnya, polisi telah memulai penyelidikan terkait insiden kebakaran yang merusak enam ruangan di gedung A Museum Nasional atau Museum Gajah, Jakarta Pusat.
Komarudin mengungkapkan bahwa pihaknya akan memeriksa kemungkinan adanya unsur pidana dalam peristiwa kebakaran tersebut.
"Ya, sedang kami dalami aspek pidananya. Kami pastikan bahwa proses hukum akan diterapkan jika ditemukan indikasi-indikasi atau tindakan kriminal," ujarnya kepada wartawan pada Minggu (17/9/2023).
Baca Juga: Update 10 Ranking BWF World Tour 2023 Minggu Ini 19 September 2023: Jojo dan Ginting Melesat Naik
Selanjutnya, Komarudin menjelaskan bahwa penyelidikan masih berlangsung, dan tim investigasi tengah mencari sumber api dan penyebab pasti kebakaran serta bagaimana kebakaran itu dapat berkembang.
"Kami saat ini sedang melakukan evakuasi barang bersejarah yang masih dapat diselamatkan.
Tim dari Puslabfor juga sedang menyelidiki titik awal api dan penyebabnya, apakah itu korsleting atau faktor lainnya.
Artikel Terkait
Update 10 Ranking Dunia BWF Tunggal Putra 19 September 2023: Jojo Naik 1 Peringkat
Update 10 Ranking Dunia BWF Tunggal Putri 19 September 2023: Gregoria Naik ke Peringkat 7
Update 10 Ranking Dunia BWF Ganda Putra 19 September 2023: Fajar-Rian Masih Memimpin
Update 10 Ranking Dunia BWF Ganda Putri per 19 September 2023: Apriyani-Fadia Naik 1 Peringkat