PortalYogya.com - Pihak Ferdy Sambo tidak habis akal berkelit dari dakwaan pembunuhan berencana terhadap Brigadir Joshua.
Ferdy Sambo disebut-sebut sengaja membuat saksi yang dihadirkannya menyudutkan profil Brigadir Joshua.
Seperti Susi, ART Ferdy Sambo, sempat menyebut Brigadir Joshua adalah sosok yang pemarah.
"Kalau menurut saya, dia apa suka marah-marah gitu kan apa sih namanya, temperamental. Terus apa, kalau saya minta tolong untuk anuin belanjaan dan selalu menunda gitu kan. Terus kalau dipanggil ibu selalu lama terus kadang ngedumel gitu," kata Susi sebagaimana dilansir PortalYogya.com dari PN Jakarta Selatan.
Damson alias Damianus Laba Kobam menyebut Brigadir Joshua sebagai sosok polisi yang ketagihan seks dan hobi dugem.
Lebih jauh, Damson juga mengatakan Brigadir Joshua bisa habiskan belasan juta setiap minggu untuk dugem.
Profil negatif soal Brigadir Joshua seolah diperkuat oleh saksi Daden Miftahul Haqq.
Ajudan kesayangan Ferdy Sambo itu menyebut Brigadir Joshua pernah curhat jika ia jenuh dalam pekerjaan dan ingin dicarikan kekasih.
Tim kuasa hukum Ferdy Sambo juga menyebut Brigadir Joshua memiliki kepribadian ganda.
Reza Indragiri saat diminta untuk menanggapi negative profiling terkait Brigadir Joshua memberikan jawaban yang mengejutkan.
"Di bulan Juli saya katakan bahwa saya tidak yakin ada kontak seksual apalagi kekerasan seksual, baik itu di Duren Tiga maupun di Magelang. Tapi okelah karena dipaksakan hars ada kekerasan seksual kemudian kita kaitkan dengan pernyataan atau penilaian bahwa mendiang Brigadir Joshua adalah seorang kepribadian ganda," kata Reza Indragiri dilansir PortalYogya.com dar anal Youtube MetroTV News, Senin (21/11/2022).
Artikel Terkait
Disinggung Soal Gaji Dampingi Bharada E dalam Kasus Brigadir Joshua, Ronny Talapessy: Subsidi Silang
Pernah Foto Bareng Nikita Willy, Nitizen Dibikin Gagal Fokus dengan Wajah Ferdy Sambo
Kebenaran Milik Siapa? Catatan Sidang Brigadir Joshua, Soleman Ponto: Kita Melihat Ini Kok Kemana-Mana
Hakim Sidang Ferdy Sambo Dikritik Eks Kabais, Soleman Ponto: Sama Aja dengan Menempeleng Kapolri
Putri Candrawathi Ngotot Dilecehkan Brigadir Joshua, Jawaban Reza Indragiri Tuai Tepuk Tangan
BREAKING NEWS: Persidangan Perkara Ferdy Sambo Tidak Akan Disiarkan Secara Langsung Lagi, Simak Alasannya
Seminggu Libur, Kejagung Tiba-Tiba Hentikan Siaran Langsung Persidangan Ferdy Sambo, Ada Apa Gerangan?