• Selasa, 26 September 2023

Ini Solusi Warga Yogyakarta Lawan Klitih, Erix Soekamti Gelar Gelut Jogja Day Gelut Sak Modare

- Jumat, 8 April 2022 | 16:18 WIB
Musisi Erix Soekamti bikin lomba tinju Jogja Gelut Day untuk hadapi pelaku klitih (twitter.com/@JogjaUpdate)
Musisi Erix Soekamti bikin lomba tinju Jogja Gelut Day untuk hadapi pelaku klitih (twitter.com/@JogjaUpdate)

PortalYogya.com – Geram dengan tindak kriminal klitih, warga Jogja berinisiasi lawan kejahatan ini lewat acara Jogja Gelut Day dengan salah satu inisiator Erix Soekamti.

Solusi Pemda dan Polda yang menyarankan penghapusan kata klitih pun dinilai tidak substantif dan produktif.

Maka Erix Soekamti dan warga Jogja lainnya gelar Jogja Gelut Day. Jogja Gelut Day akan diadakan pada bulan Juni mendatang untuk menantang para pemuda pembuat onar klitih.

Baca Juga: Klitih Masuk Kampung Badran, Yogyakarta, Mengapa Badran Trending di Twitter? Pekok Kata Warga Jogja

Berikut info yang didapat dari Instagram Erix Soekamti.

Erix Soekamti sendiri adalah musisi sekaligus vokalis grup rock Endak Soekamti yang dibentuk di Yogyakarta pada 2001 silam.

Melalui akun Instagramnya Erix Soekamti yang diketahui berdomisili di Jogja menggelar lomba Jogja Gelut Day sebagai cara meredam klitih.

Baca Juga: Kesaksian Mantan Pelaku Klitih: Kalau Inget Sekarang Nyeselnya Minta Ampun

Jogja Gelut Day diharapkan menjadi wadah bagi pemuda yang kelebihan energi tapi tidak memiliki fasilitas untuk mewadahi sehingga menyebabkan keonaran di jalan.

“Maka aku sebut #JogjaGelutDay, pertarungan bebas geden. Bakal sama seperti konser musik, karena ini harus diwadahi dengan keren,” ungkap Erix.

Jogja Gelut Day akan diselenggarakan pada bulan Juni mendatang.

Baca Juga: Viral! Klitih Kembali Terjadi di Yogyakarta, Apa Kata Warga Jogja?

“Timbangane nyengsarake uwong liyo, timbangane ketangkep njut digebuki warga. Nyoh tak siapke sasana sisan suk pertengahan Juni melu #JogjaGelutDay,” imbuh Erix

Panitia Jogja Gelut Day juga sudah melakukan sosialisasi ke sekolah dan sasana olahraga mengenai acara ini.

Halaman:

Editor: Yongky Gigih Prasisko

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X